Banyuasin
Terobosan Baru Mudahkan Pemudik, Satlantas Polres Banyuasin Keluarkan Barcode Jalan Alternatif
Published
12 bulan agoon
By
admin
suarajurnal.co, BANYUASIN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Banyuasin menerbitkan barcode bagi pemudik, guna menghindari kemacetan di penggal jalan tertentu di wilayahnya, dengan memberikan penunjuk jalan alternatif untuk melanjutkan perjalanannya.
Kapolres Banyuasin, AKBP Ferly Rosa Putra melalui Kasat Lantas, AKP Indrowono mengatakan, bagaimana barcode tersebut dapat memandu dan membantu memberikan kemudahan perjalanan bagi pemudik.
“Scan barcode yang telah kami pasang di lokasi dengan menggunakan aplikasi google lens, kemudian di situ akan muncul rute perjalanan alternatif melalui google maps, klik rute awal dan ganti dengan lokasi pemudik. Setelah itu akan muncul rute perjalanan yang akan dilalui. Pilih items paling bawah (kata selesai) yang merupakan lokasi akhir jalur alternatif atau jalan keluar. Selanjutnya klik mulai, maka pemudik atau pengguna jalan akan mulai dipandu melintasi jalur alternatif yang telah dibuat melalui Barcode Jalan Alternatif (BAJA).
AKP Indrowono menjelaskan, digunakannya BAJA tersebut untuk menghindari kemacetan kemudian mempermudah pemudik dan masyarakat pengguna jalan yang melintas di wilayahnya, khususnya di jalur lintas timur Palembang – Jambi.
“Mengapa kami buat seperti ini, seringkali terjadi kepadatan arus lalu lintas di jalur luntas timur ini akibat sempitnya badan jalan, minim bahu jalan serta volume kendaraan yang meningkat pada jam dan waktu tertentu. Barcode Jalan Alternatif tersebut dikhususkan pada jalintim di kecamatan Talang Kelapa mulai dari KM 12 sampai dengan KM 20, di sana terdapat beberapa titik rawan macet dikarenakan padatnya pemukiman penduduk serta lebar jalan nasional hanya 6,8 meter dan kendaraan besar banyak melintas,” terangnya.
“Kami pasang baliho dan banner barcode tersebut mulai dari simpang Y KM. 14, SPBU Sukajadi KM. 15, Pasir Putih Bawah KM. 16, Pasir Putih Atas KM. 16, simpang Semuntul KM. 17, simpang Alfaone KM. 18 dan di simpang Sungai Rengit KM. 20. Tujuannya adalah untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas dengan mengalihkan kendaraan melalui jalur alternatif agar tidak terjadi penumpukan kendaraan.
Indrowono mengaku hal tersebut merupakan inovasi dan terobosan baru dari satuan lalulintas Polres Banyuasin yang dipimpinnya.
“Baru pada tahun 2024 ini kami lakukan dan sosialisasi kepada masyarakat kami lakukan secara masif melalui media sosial serta dilaksanakan pemasangan baliho, banner, pembagian brosur serta upaya dikmas lantas dari petugas satlantas. Semoga ini bisa membantu keselamatan dan kenyamanan para pemudik dan pengguna jalan,” ungkapnya.
Sebagai Kasat lantas, dirinya memberikan imbauan kepada para pemudik dan pengguna jalan agar mematuhi aturan lalulintas untuk keselamatan bersama.
“Selamat bermudik lebaran, pastikan kendaraan dalam kondisi siap pakai, jaga kondisi kesehatan, disiplin dan patuhi peraturan lalulintas, jika lelah gunakan untuk beristirahat. Ikuti arahan petugas kami di lapangan, ami menyiapkan pos pelayanan. Semua kami lakukan demi kelancaran dan keselamatan kita semua, partisipasi masyarakat tentu sangat kami harapkan,” tutupnya. (*)
Editor: Donni

Daerah
Ditreskrimsus Polda Sumsel Gagalkan Penyeludupan 17,2 Ton Pupuk Bersubsidi Asal Lampung, 4 Tersangka Diamankan
Published
4 bulan agoon
November 26, 2024By
admin
PALEMBANG, suarajurnal.co – Sebanyak 17,2 ton pupuk bersubsidi jenis NPK Phonska dan Urea asal Lampung yang hendak diselewengkan ke Banyuasin berhasil digagalkan Subdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Sumsel.
Pupuk yang dikemas ke dalam 219 karung tersebut terdiri dari 6,25 ton Pupuk jenis NPK Phonska atau sebanyak 125 karung dan jenis urea sebanyak 10,95 ton.
Petugas mengamankan pupuk bersubsidi produk PT Pusri Palembang tersebut di jalan Raya Betung-Sekayu Km 54 desa Purbalingga kecamatan Betung kabupaten Banyuasin dengan menggunakan dua unit.
Selain mengamankan barang bukti pupuk, petugas juga mengamankan empat orang terdiri dari dua sopir dan dua kernet truk masing-masing ABT (29), IS (30), GP (22), semuanya warga Lampung dan SO (41), warga Banyuasin, Sumatera Selatan.
Dirreskrimsus Polda Sumsel diwakili Kasubdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Sumsel, Kompol Andrie Setiawan SH SIK MK didampingi Kasubbid PID AKBP Suparlan SH MSi mengatakan, bahwa pupuk bersubsidi yang diangkut empat tersangka ini berasal dari Lampung tujuan Banyuasin. Pupuk bersubsidi ini akan dijual dengan harga non subsidi sehingga perbuatan tersangka ini sangat merugikan petani yang seharusnya membeli dengan harga subsidi.
“Pupuk bersubsidi ini diangkut dengan menggunakan dua unit truk. Satu truk tertangkap tangan saat melintas di jalan Raya Betung-Sekayu. Tidak berhenti di sini anggota melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan satu truk lagi,” ungkap Andrie, Selasa (26/11/2024), saat press release ungkap kasus.
Pupuk bersubsidi yang dibawa 4 tersangka ini, lanjut dijelaskan Andrie, rencananya akan dijual kepada petani di sekitaran kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan, dengan harga non subsidi, tersangka menjual dengan cara overtap yakni membeli putus dan diantar di tempat.
“Pengiriman Pupuk tersebut tidak melalui peredaran pupuk bersubsidi ini dijerat dengan Pasal 110 Jo Pasal 36 Jo Pasal 35 ayat (1) dan ayat (2) Undang-Undang Ri Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan dan/atau Pasal 6 ayat (1) huruf b UU Darurat No 7 Tahun 1955 tentang Pengusutan Penuntutan dan Peradilan Tindak Pidana Ekonomi davlatau Pasal 480 KUHP Jo Pasal 55 KUHP,” tandasnya. (Salam)
Editor: Donni
Daerah
Lapas Lubuklinggau Juarai Perlombaan Medley Lagu Daerah Meriahkan Pertemuan Paguyuban PIPAS dan Pengayoman Sumsel
Published
4 bulan agoon
November 24, 2024By
admin
BANYUASIN, suarajurnal.co – Pertemuan Rutin Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS) dan Pengayoman Sumatera Selatan kembali digelar. Kali ini, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin didaulat sebagai tuan rumah.
Kegiatan yang mengusung tema “Bersatu dalam Harmoni Nusantara, Wujudkan Perempuan Berkarya dan Berdaya”, pada Sabtu (23/11/2024) ini dihadiri oleh penasihat PIPAS dan Pengayoman Kanwil Kemenkumham Sumsel, Ibu Rita Bayani Ilham Djaya didampingi ketua PIPAS dan Ketua Pengayoman serta seluruh istri Kepala UPT dan anggota PIPAS dan Pengoyaman se-Sumsel serta diikuti perwakilan 15 Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel.
Kegiatan diawali dengan laporan kegiatan dari Ketua Pelaksana Ibu Aprianida Badarudin, kemudian dilanjutkan dengan penampilan tari dari anggota Dharma Wanita Lapas Tanjung Raja dan Paduan Suara dari Dharma Wanita Lapas Kayuagung.
Dalam sambutanya, Penasihat PIPAS Kanwil Kemenkumham Sumsel, Rita Bayani mengapresiasi Lapas Kelas IIA Banyuasin yang mampu menggelar pertemuan rutin ini dengan sukses dan meriah, mulai dari persiapan hingga pelaksanaan kegiatan.
“Terima kasih saya ucapkan kepada Ibu Elvira Tetra selaku ketua Dharma Wanita Lapas Kelas IIA Banyuasin, yang mampu mengemban tugas dengan baik sebagai tuan rumah sehingga kegiatan ini sukses dilaksanakan,” ucapnya.
Acara semakin meriah dengan digelarnya Perlombaan Medley Lagu Daerah yang diikuti perwakilan masing-masing anggota PIPAS. Di mana Juara satu diraih oleh Lapas Kelas IIA Lubuklinggau, Juara kedua Lapas Muara Enim dan Juara ketiga LPKA Kelas I Palembang. Kegiatan juga dimeriahkan dengan pagelaran stand bazar makanan dan kerajinan hasil karya warga binaan dari seluruh UPT Pemasyarakatan dan ditutup dengan acara Pelepasan Ibu Penasehat Pengayoman dan PIPAS Kanwil Kemenkumham Sumsel. (**)
Editor: Donni
Daerah
Peduli Kepentingan Umum, SKK Migas – KKKS Sele Raya Belida Perbaiki Box Culvert Jembatan Desa Pagar Bulan
Published
4 bulan agoon
November 20, 2024By
admin
BANYUASIN, suarajurnal.co – Guna membantu kepentingan umum, SKK Migas – KKKS Sele Raya Belida (SRB) kembali memberikan kontribusi berupa perbaikan Infrastruktur Box Culvert Jembatan yang berada di desa Pagar Bulan, Kec. Rantau Bayur, kabupaten Banyuasin, provinsi Sumatera Selatan.
“Perbaikan Box Culvert Jembatan ini dilakukan SKK Migas – KKKS SRB bertujuan untuk memperlancar aktivitas masyarakat keluar masuk desa Pagar Bulan dan juga untuk menunjang kelancaran kegiatan SRB Khususnya pemboran sumur Lebong Baru-1 di desa Pagar Bulan,” ucap perwakilan KKKS SRB, Rifai, kepada media ini, pada Selasa (19/11/24).
Rifai mengatakan, kegiatan itu dilakukan sebagai bentuk untuk membantu perekonomian masyarakat setempat. “SKK Migas – KKS SRB memberikan proyek pekerjaan ini kepada masyarakat desa Pagar Bulan dan, Alhamdulillah pekerjaan ini telah diselesaikan pada hari Sabtu(16/11/24) kemaren,” ungkap Rifai.
Sementara itu, Kepala desa Pagar Bulan, Kurnaidi, didampingi Sekretaris Desa (Sekdes), Agung Pranata SE mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak SKK Migas – KKKS SRB, yang telah memberikan kontribusinya sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat desa Pagar Bulan khususnya, serta desa-desa lain.
“Mewakili seluruh masyarakat desa Pagar Bulan, kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada manejemen SKK Migas-KKKS SRB yang telah banyak memberikan kontribusi kepada kami, kami selalu mendoakan agar apa yang dikerjakan oleh SKK Migas – SRB di desa kami dapat berjalan lancar serta membuahkan hasil sesuai yang diharapkan,” pungkas Kades. (**)
Editor: Donni

Masa Depan Konstruksi Digital, Menggali Potensi Autodesk AEC
Bittime Auto Earn, Peluang di Tengah Dinamika Pasar Aset Digital
Dewan Ekonomi Nasional Indonesia Memulai Kunjungan Strategis ke India: Fokus pada Transformasi Digital & Infrastruktur Publik
Populer Sepekan
- Ekonomi Bisnis6 hari ago
5 Alasan Memilih APCO Digital Twin untuk Industri Modern
- Ekonomi Bisnis7 hari ago
Berkarya Tanpa Muka! 7 Ide Konten TikTok Yang Cocok Buat Introvert
- Ekonomi Bisnis7 hari ago
Lintasarta Pastikan Keandalan Layanan Digital Sektor Strategis Sambut Momen Ramadan dan Lebaran 2025
- Ekonomi Bisnis6 hari ago
Regulasi Belum Jelas, SEC Menunda ETF Kripto Lagi: Apakah Ini Sinyal Bearish?
- Ekonomi Bisnis7 hari ago
Mau Sekolah lengkap dengan Fasilitas Canggih? BINUS SCHOOL Semarang Jawabannya!
- Ekonomi Bisnis6 hari ago
Training Penanganan Bahaya Gas H2S Inisiatif Baru Energy Academy untuk Lindungi Tenaga Kerja
- Ekonomi Bisnis7 hari ago
Bagaimana Kerangka Kawasan Industri Baru di Indonesia Meningkatkan Perekonomian Daerah
- Ekonomi Bisnis7 hari ago
Sustainability Berkolaborasi dengan Game dan Seni, WateryNation Bawa Karya Anak Bangsa ke Top 15 Generation Hope Goals!